Saturday, September 5, 2009

My First Template Modification

Akhirnya...selesai juga 'my template' hasil modifikasi saya sendiri. Memang saya tidak membuat langsung dari awal, tapi dari free template yang ada kemudian saya kotak-katik sendiri gambar, warna deelel sampai jadi seperti yang dilihat sekarang ini. Kalau ada yang tanya, menurut saya template ini sudah sesuai dengan selera dan kebutuhan saya saat ini.

Wow..rasanya campur aduk sekali,kenapa? Ya, setelah hampir 6 bulan memakai template 'sejuta umat' minima white yang sangat-sangat bersahaja, setelah mengembara ke berbagai situs free template dan cuci mata sampai 'sakit' karena lelahnya, setelah berjuta kali kebingungan untuk download free template tersebut, setelah mengembara ke berbagai blog seperti kolom tutorial-nya Kang Rahman, Blogger Tutorial Pak O-om, belajar menulis pak Supriatno deelel (bisa anda lihat di My Source Learning Blogger) yang semuanya mengajarkan cara ngeblog bagi pemula seperti saya yang sangat-sangat-sangat pemula dan benar benar 'gaptek' tidak pernah tahu apa namanya HTML,XML,URL....finally saya bisa sedikit berkreasi dengan template blog saya

Sebenarnya supaya mudah bisa saja saya langsung memakai free template yang sudah ada tanpa harus memodifikasinya. Tapi...ternyata saya termasuk orang yang tidak suka kemungkinan 'Kembar Identik' dengan blog orang lain. Ternyata pula saya tergolong orang yang tidak suka serba 'instant'... meski saya sebelumnya 'buta' segalanya dan ternyata...segala kerepotan itu sangat membahagiakan karena mengakibatkan saya harus banyak belajar dan belajar untuk mendapatkan apa yang saya inginkan.

Dalam proses ini ternyata saya dapat hikmah, yaitu tidak ada salahnya bagi middle age woman seperti saya untuk belajar dan mencoba berbagai hal yang berkaitan dengan dunia internet . Banyak sekali pengetahuan dan kesenangan (having fun) yang bisa didapat disini. Kuncinya memang kita harus melakukan dengan senang hati . Kalau sudah demikian, tidak ada lagi kata capek, bosan dan kesal kalau menemui halangan ataupun kegagalan.

Jadi, kebahagiaan itu kadangkala sederhana, adanya disini, di kita sendiri, dari karya kita sendiri tanpa harus mengikuti orang lain. Satu langkah awal kecil yang membahagiakan membawa harapan langkah berikut yang lebih membahagiakan. Asalkan semua itu dilakukan dengan segala suka cita so...ciao!!!

No comments: